Review Pedoman Penulisan Karya Tulis Ilmiah dalam Rangka Implementasi MBKM

Prodi Biologi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan Review Pedoman Penulisan Karya Tulis Ilmiah pada hari KAmis, 28 Juli 2022 di Hotel Grand Keisha. Kegiatan ini mendatangkan narasumber Dr. Miftahul Ilmi, M.Si. staf pengajar Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada. Narasumber memaparkan materi mengenai karya ilmiah, prinsip dasar, struktur, sitasi, dan plagiarisme. Karya ilmiah merupakan pemikiran mengenai sebuah topik yang menjawab sebuah masalah ilmiah, disajikan dengan sistematis, dan dapat berupa hasil penelitian maupun studi pustaka. Karya ilmiah dipublikasikan dengan tujuan untuk berbagi informasi baru. Pada dasarnya, prinsip dasar dalam menulis karya ilmiah adalah ringkas-padat, jelas, dan logis.
Narasumber memberi masukan untuk perbaikan sistem penelitian mahasiswa (skripsi). Penelitian mahasiswa akan lebih efektif dan efisien jika dosen menentukan tema penelitian sesuai road map dan mahasiswa memilih tema yang sesuai dengan minat mereka. Dengan metode ini, diharapkan mahasiswa dapat menyelesaikan skripsi tepat waktu dan dapat lulus dalam waktu empat tahun.